Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2023

Perawatan Diri yang Tepat untuk Mengurangi Risiko Gejala Herpes Genital

Virus herpes simplex (HSV) menjadi penyebab utama herpes genital, penyakit ini menjadi salau satu PMS yang cukup banyak menginfeksi. Virus ini menyebar melalui kontak seksual dengan seseorang yang terinfeksi.  Gejala herpes genital termasuk luka dan lecet di sekitar area genital, rasa sakit atau gatal di area tersebut, dan demam. Terkadang, beberapa orang yang terinfeksi virus ini tidak menimbulkan gejala apapun. Ada dua jenis virus herpes simplex yang dapat menyebabkan herpes genital, yaitu HSV-1 dan HSV-2 yang kebanyakan kasus herpes genital disebabkan oleh HSV-2. Gejala Herpes Genital Gejala herpes genital dapat bervariasi dari satu orang ke orang lainnya. Beberapa orang mungkin tidak menunjukkan gejala sama sekali, sementara yang lainnya dapat mengalami gejala yang parah. Gejala herpes genital dapat muncul beberapa hari setelah terinfeksi atau dapat memakan waktu beberapa minggu atau bulan. Beberapa gejala herpes genital yang umum meliputi: Terdapat lecet di area sekitar mulut, anu